fakultasdakwah@uinkhas.ac.id -

Gubernur Jawa Timur Datangi Stand Bazar Mahasiswa PPL Fakultas Dakwah UIN KHAS Jember

Home >Berita >Gubernur Jawa Timur Datangi Stand Bazar Mahasiswa PPL Fakultas Dakwah UIN KHAS Jember
Diposting : Minggu, 07 Nov 2021, 05:28:25 | Dilihat : 1063 kali
Gubernur Jawa Timur Datangi Stand Bazar Mahasiswa PPL Fakultas Dakwah UIN KHAS Jember


JEMBER: Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengunjungi stand Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Jember pada ajang Pramuka Produktif melalui Pusat Pelatihan Pertanian Pedesaan Swadaya (P4S) Taruna Bhumi di Padepokan Arum Sabil, Tanggul Jember, Jumat (5/11/2021).

Kedatangan Gubernur disambut langsung Bupati Jember Hendy Siswanto
didampingi bersama Ketua Pramuka Provinsi Jatim,HM Arum Sabil, dan Kepala BAZNAS Jember, KH. Misbahus Salam, serta sejumlah kepala Pemkab. Jember.

"Silahkan kunjungi stand pameran Kabupaten Jember Buk. Banyak produk seperti tembakau,kopi, buah buahan, karya mahasantri, karya mahasiswa yang sudah berhasil di ekspor serta produk UMKM lainnya,” ujar Arum Sabil kepada Gubernur Khofifah.

Dalam kesempatan itu, Gubernur tidak hanya melihat-lihat produk dan komoditas unggulan Kabupaten Jember saja. Namun juga berkenan menikmati kopi robusta, Sambal Mercon buatan Mahasiswa yang dididik langsung oleh KH. Misbahus Salam selaku ketua BAZNAS Jember.

Tidak hanya itu, Gubernur Khofifah borong beberapa prodak yang di suguhkan oleh BAZNAS yang dipasarkan oleh mahasiswa-mahasiswi PPL Fakultas Dakwah UIN KHAS Jember,senilai ± Rp. 500.000.

"Baru pertama kali saya mempresentasikan dan gugup saat bertatapan di depan Bu Gubernur saat ditanya filosofi prodak", tutur mahasiswi PPL.

Gubernur Khofifah memberikan semangat lebih kepada mahasiswa-mahasiswa yang sedang praktek secara langsung dalam memasarkan sebuah produk. Karena hal itu merupakan ajang pembelajaran yang tidak ada di bangku kelas.

“Alhamdulillah, Gubernur Bu Khofifah, berkenan mengunjungi stand kita, dan juga berkenan membeli”, Ujar Ketua BAZNAS Jember.

“Mudah-mudahan melalui even ini, potensi dan produk mahasiswa ini akan semakin dikenal dan mendapatkan perhatian, sehingga akan meningkatkan pendapatan dan potensi mahasiswa melalui BAZNAS ini,” tambah beliau.
.
#Timredaksi
( pplfakultasdakwah )
( pmi&md )
#Vidio : @shonariski

Berita Terbaru

Biro Konseling dan Layanan Psikologi Fakultas Dakwah Ajak Generasi Muda Berani Unjuk Personal Branding
05 Apr 2024By dakwah
Fakultas Dakwah Gelar Yudisium ke-27 dengan Prestasi Gemilang dari Para Yudisi
17 Feb 2024By dakwah
PKL Mahasiswa Dakwah UIN KHAS Hasilkan Buku Moderasi Beragama
13 Feb 2024By dakwah

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;